• Hot News
  • 2 minggu yang lalu
Terungkap Jenis Narkoba yang Dikonsumsi Fachri Albar Saat Ditangkap

Fachri Albar nampaknya tak kapok harus kembali berurusan dengan pihak berwajib atas kepemilikan narkotika. Seperti dikabarkan sebelumnya, aktor kondang ini ditangkap ditangkap Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat lantaran kedapatan menggunakan narkoba di kediamannya kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Minggu, 20 April 2025.

Terkait penangkapan Fachri Albar tersebut, Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Twedi Aditya Bennyahdi menerangkan bahwa penangkapan sang kator atas laporan masyarakat sekitar. Berbekal laporan tersebut, pihak kepolisian langsung melakukan analisis dan penelusuran terhadap informasi tersebut. Hingga akhirnya Fachri Albar pun ditangkap di kediamannya.

"Kemudian tim yang dipimpin oleh Kanit 1 Satresnarkoba Polres Metropolitan Jakarta Barat AKP Viko A. Benaya, S.I.K., M.A. Pada hari Minggu, 20 April 2025 sekitar pukul 21.00, melakukan penangkapan kepada FA," kata Twedi Aditya Bennyahdi di Polres Metro Jakarta Barat pada Kamis (24/4/2025).

Dari penangkapan Fachri Albar tersebut, polisi menemukan sejumlah beberapa jenis narkoba. Hal ini sesuai dengan tes urine beberapa waktu lalu yang dilakukan oleh suami dari Renata Kusmanto yaitu positif narkoba.

"Penangkapan tersebut, tim menemukan barang bukti berupa narkotika jenis sabu, ganja, kokain dan psikotropika jenis alprazolam," jelas Twedi Aditya Bennyahdi.

Lebih lanjut, Twedi Aditya menjelaskan secara rinci terkait barang bukti yang diamankan antara lain 2 paket plastik klip berisi narkotika jenis sabu dengan berat bruto 0,65 gram, 1 paket plastik klip berisikan narkotika jenis ganja dengan berat bruto 1,11 gram. 

Lalu ada 2 linting berisikan narkotika jenis ganja dengan berat bruto 0,94 gram, 1 buah botol kaca berisikan nerkotika jenis kokain dengan berat bruto 3,96 gram, 27 butir pil alprazolam 1 miligram.

Bukan hanya itu, polisi juga mengamankan 4 buah cangklong kaca bekas pakai, 2 potong plastik, satu buah botol bong plastik dengan tutup botol sudah dimodifikasi, 1 buah sendok besi kecil, 4 buah korek api modifikasi, 1 buah tas warna biru, dan 1 unit handphone berwarna hitam. (ND)


related articles

Ahmad Albar Ungkap Dukungan Keluarga untuk Kasus Narkoba Fachri Albar

  • Hot News
Penyebab Renata Kusmanto Dihujat Warganet Usai Fachri Albar Kembali Ditangkap

  • Hot News
Fachri Albar dan Renata Kusmanto Diam-diam Telah Bercerai

  • Hot News

related videos

Kisah 3 Artis Duda Keren Terjerat Masalah Hukum, Fachri Albar Dipenjara Usai Baru Cerai | CUMISTORY

  • CumiCam Video
  • 1 minggu yang lalu
Fachri Albar Kembali Ditangkap Polisi | Intens Investigasi | Eps 5147

  • Intens Investigasi
  • 2 minggu yang lalu
Jejak Fachri Albar Pakai Barang Terlarang Sampai Ditangkap Polisi Berulang Kali | CUMISTORY

  • CumiCam Video
  • 2 minggu yang lalu