• Lifestyle
  • 1 tahun yang lalu
Ini Cara Felicya Angelista dan Caesar Hito Jaga Hubungannya dari Perselingkuhan

Pasangan selebirti Felicya Angelista dan Caesar Hito selama ini memang jauh dari kabar kurang sedap. Bahkan sebelum menikah, keduanya sudah menjalani hubungan pacarana selama bertahun-tahun. Tak jarang netizen menilai jika rumah tangga keduanya sebagai panutan. Apalagi belakangan ini ramai di media sosial soal perselingkuhan yang dilakukan pasangan selebriti.

Rupanya Felicya dan Hito memiliki kiatnya masing-masing dalam menjaga keutuhan rumah tangganya.

Baca juga: Felicya Angelista Melahirkan, Caesar Hito Beber Alasan Pemberian Nama

"Misal kita ada lawan jenis yang chat, aku kasih tahu, dia DM aku nih, boleh dibalas nggak, balasanya gimana, gitu," ujar Felicya di salah satu acara tv swasta.

Menurut Hito, keterbukaan jadi kunci keharmonisan rumah tangga dengan Felicya sampai sekarang.


"Big no, no (untuk selingkuh). (Untuk jaga keharmonisan) sama saja kayak kita pacaran sama nikah kayak nggak ada beda, cuma sekarang kita punya baby-baby saja gitu," tutur Hito.

Felicya lalu memberikan wejangan agar terhindar dari perselingkuhan. Ia menyebut kuncinya ada di dalam diri, apakah sudah takut terhadap Tuhan atau belum.

"Kita sebagai pasangan harus tahu takut Tuhan, karena kita kan nggak bisa ngejagain atau jadi CCTV 24 jam. Jadi kalau dia takut Tuhan, dia tahu mana yang baik dan mana yang buruk," katanya.

Felicya Angelista menikah dengan Caesar Hito pada 9 Januari 2021. Keduanya kini sudah dikaruniai 2 orang anak.

(Dindi)

related articles

Usai jadi Mualaf, Celine Evangelista Sempat Dilarang Berhijab?

  • Hot News
Celine Evangelista Buka Suara Usai Dituding Umrah demi Menikah

  • Hot News
Unggah Video Tengah Umroh, Celine Evangelista Akhirnya Akui Telah Mualaf

  • Hot News

related videos

Pengesahan Revisi UU TNI Tuai Pro dan Kontra, Andrio Caesario Beri Tanggapan Tegas Ini | CUMISTORY

  • CumiCam Video
  • 1 bulan yang lalu
Andrio Caesario Ketum B8C Prabowo - Gibran Tanggapi Nasib CPNS yang Batal Diangkat | CUMISTORY

  • CumiCam Video
  • 1 bulan yang lalu
Perjalanan Spiritual Celine Evangelista Umrah Pertama Paska Mualaf, Ini Kata Umi Pipik | CUMISTORY

  • CumiCam Video
  • 2 bulan yang lalu