• Hot News
  • 2 bulan yang lalu
Jalani Sidang Perdana, Isa Zega Bantah Menghina Shandy Purnamasari

Selebgram Isa Zega akhirnya menjalani sidang perdana kasus dugaan pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri (PN) Kepanjen, Malang, pada Selasa (25/2/2025). Meski telah ditetapkan sebagai terdakwa, namun Isa membantah melakukan pencemaran nama baik.

Dalam penuturannya, Isa Zega mengatakan sebutan 'Shaundtheship' yang diunggahnya di media sosial tidak ditujukan untuk Shandy Purnamasari, pelapor kasus tersebut. Sang selebgram juga mengklaim bahwa sebutan itu hanya karangannya.

"Itu halusinasi saya. Kalian tahu kan saya ada dongeng online. Makanya agak syok juga kalau Shandy Purnamasari bilang sebutan Shaundtheship itu julukan saya untuk dia. Itu bagaimana ceritanya?" kata Isa Zega di persidangan.


Dalam kesempatan itu, Isa Zega juga membantah melakukan pemerasan ke Shandy Purnamasari. Oleh karena itu, kuasa hukum Isa Zega mengungkapkan rencana mengajukan eksepsi atau pembelaan diri sebagai bagian dari hak terdakwa.

"Tapi kan tidak ada unsur pemerasan dan pemaksaan dalam kasus ini. Karena itu, kami akan mengajukan eksepsi karena merupakan hak saya sebagai terdakwa," tuturnya.

Sementara itu, Isa Zega disangkakan Pasal 45 ayat 4 juncto 27 a, atau 45 ayat 10 huruf A juncto 27 b huruf a, tentang pencemaran nama baik atas laporan Shandy Purnamasari. (ND)

related articles

Ridwan Kamil Tegaskan Tak Punya Anak dari Lisa Mariana, Ini Alasannya

  • Hot News
Buat Klarifikasi, Ridwan Kamil Akui Pernah Bertemu Lisa Mariana

  • Hot News
Lisa Mariana Mengaku Sempat Ditawari Uang Gepokan Demi Gugurkan Kandungan

  • Hot News

related videos

Sidang Isa Zega Kisruh! Fakta Baru Shandy MS Glow Terseret Polemik Mafia Skincare Terkuak! | INDEPTH

  • CumiCam Video
  • 1 bulan yang lalu
KISAH NYATA!!! Suaminya Tega Terhasut Mengugurkan Bayinya Dan Akhirnya Menikahi Baby Sitternya

  • Ganjil Misteri
  • 2 bulan yang lalu
Tangis Vadel Pecah Lagi di Penjara Saat Sang Ibunda Pastikan Tak Bisa Lebaran Bersama | INDEPTH

  • CumiCam Video
  • 2 bulan yang lalu