• Cumi Celebs
  • 2 tahun yang lalu
Zaskia Adya Mecca Ungkap Kondisi Hanung Bramantyo Usai Jalani Operasi Pengangkatan Kista

Hanung Bramantyo belum lama ini rupanya baru menjalani operasi pengangkatan kista. Terkait kondisi terbaru sang suami, Zaskia Adya Mecca pun memberikan kabarnya melalui unggahan di Instagram Story.

Dalam unggahannya, ibu lima anak itu tampak mengunggah foto saat suaminya sedang menjalani operasi dan didampingi oleh petugas medis. Pada unggahannya, Zaskia Adya Mecca juga menyebut jika kista yang diangkat dari tubuh Hanung Bramantyo itu berada di bagian punggung.


"Makasih @drmyrainscrubs ku sayang selalu jadi andalan buat keluarga dari Bhre-Kama sunan umur 4 hari sampai urusan kista di punggung hb...," ungkap Zaskia Adya Mecca pada unggahan di Instagram Storynya.

Lebih lanjut, perempuan 35 tahun ini mengatakan bahwa benjolan yang terdapat pada punggung suaminya sudah ada sejak lama. Namun, lambat laun benjolan tersebut tapak semakin besar hingga menyerupai kelereng.

"Mas @hanungbramantyo ada di punggung dari dulu tapi akhir-akhir ini membesar.. ternyata radang dan tadi diambil sebesar kelereng gitu.. Insyaa Allah ga bahaya, tapi tetep kita biopsi untuk memastikan," imbuhnya.


Lebih lanjut Zaskia mengatakan bahwa dirinya melihat langsung bagaimana para petugas medis melakukan operasi pengangkatan kista di punggung suaminya. Dia bahkan sempat memuji dokter yang menangani suaminya.

"Live experience yang berharga banget tadi aku menyaksikan prosesnya. Bahagia bisa kenal dokter bedah kece ini!!! @aiiiatamzil best!," paparnya.

"Liat proses ini ternyata menguras energi. Gimana yang ngerjain yaa @aiiiatamzil?! Sungguh pekerjaanmu luar biasa... yang mau ngebayang ku liat proses kaya gimana tadi, sok cek postingan-postingan nya @drmyrainscrubs eennjjoooy," tandasnya. (ND)


cr image: Instagram

related articles

Sindir Kenaikan Pajak 12%, Ini yang Dilakukan Inul Daratista

  • Hot News
Bintang Emon Kritik Pejabat yang Bungkam Soal Kebijakan Kenaikan Pajak 12%

  • Hot News
Demo Tolak Kenaikan Pajak 12%, Kpopers Disarankan Bawa Lighstick

  • Viral

related videos

Atalia Sebut Tudingan Lisa Mariana Pada Ridwan Kamil 1000 % Fitnah! | Intens Investigasi | Eps 5084

  • Intens Investigasi
  • 1 bulan yang lalu
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Siap 100% Menuju Pelaminan - Hot Shot - 20 November 2022

  • Hot Shot
  • 2 tahun yang lalu
Harapan Amalia Fujiawati kepada Bambang Pamungkas Ketika Hasil Test DNA Anak Hampir 100% Identik

  • Cumicam
  • 3 tahun yang lalu